Berapa Penghasilan Pemain Axie Infinity Per Bulan?

Buat yang penasaran, berapa besar penghasilan pemain game Axie infinity per bulan? dari hanya main game dan menjual hasil main di marketplace kripto lokal seperti tokocrypto atau indodax, mari simak clue dibawah ini.

Semakin bagus karakter axie yang di pilih, semakin mahal nilainya. kamu harus meng-konversi IDR menjadi ETH, kemudian kirim ke web axie infinity melalui jembatan (wallet) beberapa kali hingga Uang ready dan siap di belanjakan untuk membeli karakter-karakter seperti gambar diatas.
Fee Transaksi (Gas)

Memindahkan uang dari rekening bank, hingga masuk ke tokocrypto atau binance, kemudian di pindahkan lagi menuju wallet pertama (metamask) kemudian di pindahkan lagi ke wallet ronin (dari axie infinity) ini setidak nya membutuhkan IDR 500 - 2jt, tergantung dari gass fee pada hari dimana kamu transaksi.

Investasi Awal 

Tidak main-main, game ini memerlukan nilai investasi yang cukup besar untuk setiap akun yang di buat, yaitu minimal 10 juta (per September 2021) bahkan bulan sebelumnya kami pernah membeli hingga 25juta untuk 1 akun (isi 3 ekor axie, untuk 1 pemain

Memilih karakter axie dalam permain ini pun tidak mudah, karena harus minimal sudah main dan sedikit faham mana kartu-kartu yang bagus untuk di kombinasikan di team ini, dengan harapan mendapatkan hasil permainan yang maksimal, dan ini sebanding dengan harga investasi yang harus kamu keluarkan.

Bagaimana cara mengetahui gass fee di hari kamu ingin transaksi, silahkan cek website ini: Axie Gas Fees kamu akan lihat perubahan gas per detik, realtime, jadi kamu bisa menunggu gas murah untuk melakukan transaksi deposit atau widrawl uang.

Tempo Claim Reward

Hasil permainan Axie Infinity bisa kamu ambil per 2 minggu 1x, jadi dalam 1 bulan bisa claim 2 kali, atau jika tidak terlalu urgent, bisa 1 bulan sekali bahkan bisa 2 bulan atau suka-suka kamu. Minimal dari pihak axie, proses claim reward hasil main, yaitu token SLP bisa kamu ambil per 14 hari, atau 2 minggu dari tanggal pertama kamu main.

Jumlah atau besarnya token yang di claim tergantung dari permainan yang kamu lakukan, jika bisa menyelesaikan quest harian, minimal kamu bisa mendapatkan 75 SLP/ hari, atau 1.050 per 2 minggu, atau 2.100 per bulan.

Jumlah ini adalah Minimal, untuk angka maksimal tergantung dari kekuatan tim axie yang kamu buat, itu sebanding dengan nilai investasi awal dan pemahaman kamu terhadap game ini, semakin bagus tim axie, semakin besar potensi yang bisa kamu dapatkan, bisa hingga 250 SLP/ hari, atau sekitar 7.500 SLP/ bulan.

Perhitungan ini per September 2021, jika ada update, jumlahnya akan beda lagi.

Jumlah pemain dan axie di seluruh dunia, per bulan ini. Besar bukan? yup, sekali lagi ini permainan tapi tidak untuk bermain-main :D

Harga Jual

Mengenai harga jual, silahkan pantau marketplace lokal seperti indodax, tokocrypto atau binance, cari token SLP disana, kamu akan lihat harga real time hari ini, kemudian kalikan dengan jumlah hasil main yang kamu dapatkan, maka akan dapat nominal IDR estimasi yang bisa kamu ambil dan tranfer ke rekening bank lokal di Negara ini

Besar Penghasilan Rupiah Per Bulan

Bagian ini hitung sendiri deh, total SLP yang di dapat kalikan dengan harga yang ada di market hari ini, IDR nya segitu kira-kira.

Widrawl Ke Bank Lokal

Yang paling sulit adalah memindahkan antar wallet, harus teliti tidak boleh ada kesalahan sedikitpun, jika salah kode atau salah jaringan, kemungkinan besar uang kamu akan nyangkut dan ini agak sulit untuk di kembalikan.

DYOR - Do with Your Own Risk, jadi segala sesuatu tindakan di sini, adalah tanggung jawab kamu sendiri, jika token SLP sudah sampai di market tokocrypto atau binance, tinggal WD ke Bank Lokal, selesai deh. bisa makan-makan.

0 Response to "Berapa Penghasilan Pemain Axie Infinity Per Bulan?"

Posting Komentar

Silahkan tuliskan pertanyaan atau komentar anda di form berikut ini, kami mohon untuk tidak melakukan spam dan menggunakan bahasa yang sopan, terimakasih.